banner Iklan

Bertandang Ke Markas Bahrain, Ini Prediksi Starting Eleven Timnas Indonesia Versi Gayamnews

Timnas Indonesia (dok.istimewa)

Jakarta, Gayamnews.com – Pasukan Garuda akan melakoni laga lanjutan kulifikasi Piala Dunia 2026 zona asia dengan bertandang ke markas Timnas Bahrain pada jumat, (11/10/2024) mendatang.

Melalui Akun Instragram Timnas Indonesia, PSSI secara resmi telah mengumumkan 27 Pemain yang akan dibawa pada laga tersebut. 

Diantar nama yang dibawa, hanya Ramadhan Sananta yang tidak dipanggil, sedangkan Justin Hubner tidak dipanggil karena masih dalam keadaan cidera engkel.

Sementar itu Jordi Amat, dan Malik Risaldi, kembali dipanggi oleh Shin Tae Young, pada laga sebelumnya, kedua pemain tersebut harus absen karena cidera, sehingga tidak dapat  bergabung dengan timnas.

Gayamnews memprediksi Timnas Indonesia akan menurunkan sekuat terbaiknya pada laga melawan Bahrain nanti.

Dari sektor pertahanan Pelatih Shin Tae Yong akan memasang trisula Mees Hilgers, Jay Idzes, dan Risky Ridho, sebagai palang pintu pertahanan Timnas Indonesia. Disektor kiper Maarten Paes akan kembali di turunkan, sedangkan Bek sayap Celvin Verdonk dan Sandi Walsh.

Pada posisi gelandang Tom Haye masih menjadi pilihan utama Shin Tae yong untuk menjadi motor serangan.

Posisi center Bek yang telah terisi penuh, kemungkinan besar Jordi Amat akan di duetkan bersama Haye, mengingat penampilan Ivar jenner dan Nathan masih belum kosisten.

Pemain berusia 32 tahun itu, adalah opsi paling tepat bagi pelatih untuk menemani Tom Haye dalam membangun serangan timnas, sebab Jordi Amat memilik pengalam yang cukup baik di karir internasionalnya bersama Spanyol U-21 sebelum membela merah putih.

Pada posisi penyerang, timnas akan menurunkan pemain barunya  yaitu Eliano Reijnders sebagai posisi sayap kiri, Ragnar Oratmangon (posisi tengah), dan Witan Sulaiman (posisi kanan).

Timnas indonesia diprediksi akan menggunakan formasi 3-4-3, dengan kombinasi 3 center bek dan 2 Geladang yang dipadukan dengan 2 wing bek, untuk memberikan supplay bola kepada 3 penyerang.(rin)

Dengan komposisi pemain yang cukup ideal, tentu Timnas indonesia memiliki peluang yang sangat besar meraih kemenangan di kandang bahrain, sehingga akan memuluskan jalan Pasukan Garuda mengarungi pertandingan selanjutnya. (Rin)

Avatar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *