KPU Samarinda Ajak Masyarakat Sabar Menunggu Hasil Resmi Pilkada 2024
Gayamnews.com – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda, Firman Hidayat, mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Firman mengucapkan terima kasih kepada semua warga yang telah hadir ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menggunakan hak pilih mereka dengan penuh tanggung jawab.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dengan datang ke TPS. Partisipasi ini adalah bagian penting dalam menjalankan demokrasi,” kata Firman. Ia mengimbau agar warga tetap tenang dan tidak terburu-buru menilai hasil Pilkada berdasarkan penghitungan cepat atau quick count yang dilakukan oleh lembaga lain.
Firman menegaskan, hasil quick count bukan merupakan hasil resmi Pilkada karena belum diumumkan oleh KPU. “Hasil tersebut tidak sah dan tidak bisa dijadikan patokan,” tambahnya.
KPU Samarinda juga meminta semua pihak, termasuk tim sukses dan pendukung calon, untuk menjaga ketertiban dan kondusivitas selama proses penghitungan suara yang masih berlangsung. Firman mengingatkan, meskipun sudah ada yang merasa menang atau kalah, pengumuman resmi dari KPU Samarinda masih belum diumumkan.
“Semua pihak diminta untuk menunggu hasil akhir yang akan diumumkan oleh KPU. Kami harap situasi tetap kondusif hingga hasil resmi diumumkan,” tegasnya.
KPU Samarinda berkomitmen untuk terus menjalankan proses rekapitulasi suara dengan transparansi dan akurasi, demi memastikan hasil yang sah dan mencerminkan suara rakyat.