banner Iklan

Sekda Berau Himbau Sinkronisasi Program Antara BPK Dan Kepala Kampung

Perangkat BPK dan Sekda Berau (dok.gayamnews)

Berau, Gayamnews.com – Pemerintah Kabupaten Berau melalui Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABDSI), melaksanakan kegiatan bimbingan teknis, dan orientasi lapangan, penyusunan laporan kinerja Badan Permusyawaratan Kampung (BPK)  program kerja dan peran bumk dalam  mengelola kampung wisata berbasis  masyarakat, pada jumat, (18/10/2024). 

Pelaksanaan kegiatan tersebut, akan berlangsung dari tanggal 18 hingga 23 Oktober 2024, dengan perserta yang terdafta 115 orang, dimana alasan dari kegiatan tersebut dilakukan oleh PABDSI agar BPK dapat memiliki laporan  yang seragam, di Kabupaten Berau, serta program kerja yang akan disusun secara rapi dalam satu tahun.

Sekretaris Daerah Kabupaten Berau Muhammad Said, pada kesempatan itu hadir untuk membuka acara, ia menyampaikan pada program Bimtek tersebut, bahwa setiap daerah memiliki potensinya masing-masing. 

Dalam hal ini, ia menekankan perlunya pengelolaan potensi aset kampung yang dapat menjadi Badan Usaha Milik Kampung (BUMK) , sehingga kampung dapat secara mandiri untuk menghasilkan pendapatannya sendiri.

“Setiap daerah punya potensinya masing-masing dengan keanekaragamannya, tinggal dari bapak-ibu sekalian bagaimana caranya mengelola aset-aset milik kampung tersebut menjadi lebih baik,”ujarnya.

Menurut M.Said perlunya ada keseusaian dalam penyusunan program kerja pengelolaan kampung, sehingga BPK dan Perangkat inti lainnya dapat memajukan  wilayahnya dengan baik.

“Kalau terjadi konflik antara Kepala Kampung dan BPK, yakin dan percaya pekerjaan apapun yang ingin dilakukan tidak akan terlaksana,” tuturnya.

“Namun ketika ada suatu komitmen bersama antara prangkat kampung BPK  dan Kepala kampung, pasti punya tanggungjawab yang sama untuk melaksanakan program, ketika ada persoalan pasti dapat terselesaikan,” sambungnya.

Sekkab Berau, berharap pasca bimtek tersebut, para anggota BPK dapat menyusun  program yang konkrit untuk mengelola setiap potensi kampung yang dapat di jadikan BUMK.

“Bentuk dari wujud kebanggaan kita selaku masyarakat berau, tentunya diharapkan BPK dapat membuat program dan kegiatan yang kemudian dapat mendatangkan penghasilan  bagi masyarakat di masing-masing kampung,” Katanya saat diwawancarai.

“Dan tentu dengan Peran Bumk inilah, kita harapkan bisa lebih maksimal lagi dalam menggali potensi-potensi yang dimiliki kampung, tak hanya pariwisata tapi hal-hal lainnya juga dapat dikembangkan beriringan” tutupnya. (Adv/rin)

Avatar
Redaksi
Avatar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *