Bupati Berau Resmikan Monumen Baturunan di Depan Musemu Gunung Tabur
Berau,Gayamnews.com – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, meresmikan Dermaga Wisata dan Area Pedestrian Gunung Tabur yang berlokasi di depan Museum Gunung Tabur, Selasa (23/12/2025).
Peresmian tersebut menjadi tonggak penting pengembangan kawasan tepian Sungai Segah sebagai destinasi wisata terpadu yang mengedepankan kenyamanan, estetika, serta penguatan ekonomi masyarakat.
Melalai sambutannya, Bupati Berau menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas rampungnya pembangunan dermaga wisata dan area pedestrian tersebut. Ia menegaskan bahwa fasilitas ini diharapkan mampu memberikan kenyamanan, baik bagi masyarakat lokal maupun wisatawan yang berkunjung ke Gunung Tabur.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Berau, saya mengucapkan selamat atas diresmikannya Dermaga Wisata dan Area Pedestrian di Gunung Tabur ini. Tentunya kita berharap fasilitas ini dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat maupun para wisatawan,” ujar Bupati Berau
Bupati menuturkan, kawasan Gunung Tabur kini semakin memiliki daya tarik, tidak hanya karena keberadaan Museum Batiwakkal yang sarat nilai sejarah, tetapi juga panorama Sungai Segah yang indah, ditambah gemerlap cahaya lampu dari seberang Tanjung Redeb yang menciptakan pemandangan malam hari yang mempesona.
Ia juga mengamati bahwa saat ini telah beroperasi sejumlah kapal wisata susur sungai dari Gunung Tabur, sehingga keberadaan dermaga wisata menjadi prasarana yang sangat dibutuhkan. Bupati pun mengingatkan pengelola untuk selalu memperhatikan aspek keamanan, kebersihan, dan kelayakan fasilitas.
Lebih lanjut, Bupati menyebut kawasan ini telah lama menjadi pusat aktivitas masyarakat, mulai dari lokasi bersantai, pusat kegiatan car free day, hingga berbagai event besar. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Berau melakukan rehabilitasi total dermaga penyeberangan ketinting Gunung Tabur sebagai wujud keseriusan dalam memberdayakan kawasan tersebut demi kesejahteraan masyarakat.
“Kami telah menyampaikan komitmen ini sejak Musrenbang tahun lalu. Rehabilitasi total ini adalah bukti nyata keseriusan kami dalam mengembangkan kawasan ini,” tegasnya.
Kepada para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Bupati berpesan agar terus bersemangat meningkatkan kreativitas dan kualitas produk. Ia menekankan pentingnya menjaga kebersihan, cita rasa, dan tampilan produk, serta menaati fungsi area pedestrian yang diperuntukkan bagi pejalan kaki.
“Area pedestrian ini bukan hanya untuk ruang bergerak pejalan kaki, tetapi juga untuk keselamatan, kenyamanan, dan estetika kawasan. Jangan sampai tertutup oleh rombong atau lapak,” pesannya.
Bupati optimistis, pengembangan kawasan tepian Sungai Segah ini akan memperkuat perputaran roda ekonomi masyarakat, seiring dengan pengembangan sektor pariwisata darat, selain wisata pesisir dan kepulauan yang selama ini menjadi andalan Berau.
Ia juga menyinggung peluang pengembangan pasar UMKM Berau ke tingkat internasional, menyusul kunjungan Direktur FORSEAA UKM Afrika–ASEAN beberapa waktu lalu, dalam rangka percepatan ekspor produk IKM dan UMKM Berau ke kawasan Afrika dan Eropa melalui Seychelles.
“Ini kesempatan besar bagi kita untuk mempromosikan produk UMKM Berau ke pasar yang lebih luas,” ujarnya.
Mengakhiri sambutannya, Bupati Berau meminta kepada OPD terkait, khususnya Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), agar terus melakukan pendampingan kepada pelaku UMKM serta mengembangkan aktivitas kepariwisataan di kawasan tersebut.
Ia juga menginstruksikan Lurah dan Camat Gunung Tabur beserta jajaran untuk terus melakukan pembinaan dan monitoring, agar kawasan Dermaga Wisata dan Area Pedestrian Gunung Tabur dapat berfungsi optimal dan memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat.(Diskominfo Berau)









