SMSI Kaltim Lakukan Deklarasi Pilkada Damai Tahun 2024
Berau, Gayamnews.com — Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Kalimantan Timur (KALTIM) melalui SMSI Berau Lakukan deklarasi Pilkada tahun 2024 di Ball Room SM Tower, Tanjung Redeb, Berau (9/8/2024).
Dalam kegiatan ini SMSI berkomitmen untuk mengawal Pilkada damai tahun 2024 yang akan dilaksanakan pada November mendatang.
Ketua Panitia, Ryan Hidayat menyampaikan Bakal Pasangan Calon (BAPASLON) yang akan ditetapkan sebagai Pasangan Calon (PASLON) untuk dapat menggandeng semua Media.
“Agar ke depan nya Bapaslon yang nanti telah ditetapkan menjadi Paslon dapat menggandeng seluruh Media di Kabupaten Berau baik Cetak maupun online sebagai publik sarana publikasi,” ucapnya.
Di tempat yang sama dalam sambutannya Ketua SMSI Berau, Indra Teguh yang mewakili SMSI Kaltim mengungkapkan bahwa kejadian pada Pemilihan lalu banyak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
” Pada Pilkada 2020 lalu banyak kejadian yang dapat menimbulkan kan perpecahan sehingga SMSI hadir untuk mengawal Pilkada yang damai,” ungkapnya.
Pria yang akrab disapa Teguh juga menyampaikan bahwa semenjak Pemilihan Umum (PEMILU) lalu. SMSI telah berkomitmen untuk menjaga keamanan media yang ada di Berau.
“Kami melalui SMSI selalu berkomitmen menjaga keamanan kawan-kawan Media dalam pemberitaan Pilkada tahun ini, maka dari itu SMSI mendeklarasikan untuk Pilkada Aman dan damai,” sambungnya
Deklarasi ini juga sebagai bentuk keseriusan SMSI untuk melawan hoax untuk mensukseskan Pilkada tahun 2024 khususnya di kabupaten Berau.
Mari kita bersama-sama melalui deklarasi ini lawan hoax dan kita sukseskan Pilkada di Kabupaten Berau,” jelasnya
Pada yang kesempatan yang sama Ketua KPU Kabupaten Berau, Budi Harianto mengapresiasi kegiatan deklarasi yang diselenggarakan oleh SMSI.
“Kegiatan deklarasi SMSI ini sangat positif untuk mengawal Pilkada yang damai karena ini memang kita butuhkan peran-peran dari organisasi atau komunitas, sehingga untuk Pilkada damai bukan hanya tugas KPU dan Bawaslu tapi kita semua, ” jelasnya
Inti dalam deklarasi ini ialah SMSI dan seluruh pers yang tergabung siap mengawal Pilkada hingga lahirnya pemimpin yang berkualitas.
Selanjutnya SMSI juga siap menjalankan peran pers sebagai pilar ke 4 dalam demokrasi secara sehat, berimbang dan bermartabat. SMSI juga siap memerangi segala bentuk pemberitaan Hoax.
Dalam rangkaian kegiatan ini juga di tutup dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara SMSI dengan Kesultanan yang ada di Kabupaten Berau. Kegiatan ini ditutup dengan tanda tangan seluruh tamu undangan dan peserta yang tergabung dari Media di Kabupaten Berau. (mit)